Langsung ke konten utama

PROGRAM STUDI ITERA TERBARU

PROGRAM STUDI TERBARU 
DI INSITITUT TEKNOLOGI SUMATERA

PROGRAM STUDI INSTITUT TEKNOLOGI SUMATERA
Memperhatikan lingkup keilmuan yang ada pada pendidikan tinggi di Indonesia, serta khususnya kondisi dan potensi yang ada di ITB, dalam mengembangkan dan mendirikan Program Studi di Institut Teknologi Sumatera, tentu akan ada adaptasi terhadap kondisi, kebutuhan, dan potensi sumber daya di Sumatera. Prodi-prodi yang akan dikembangkan akan memiliki nama yang mungkin sama tetapi dengan karakteristik rinci yang berbeda dengan yang ada di ITB saat ini. Namun budaya dan karakter pengembangan keilmuan yang dimiliki ITB yang kuat tentunya akan tetap diadopsi dan diadaptasikan pada Institut Teknologi Sumatera dengan memperhatikan kearifan dan budaya masyarakat setempat.

Hasil gambar untuk prodi itera 2018
Pembangunan Program Studi di Institut Teknologi Sumatera akan dilakukan secara bertahap dengan pertimbangan prioritas akan kebutuhan Sumber Daya Manusia di lingkungan lokal maupun nasional. Disamping itu pula yang menjadi pertimbangan adalah kesiapan akan infrastruktur dan sumber daya pendukung lainnya, untuk itu nantinya tidak akan dilaksanakan sekaligus. Prodi-prodi yang menjadi Sains Dasar serta Teknologi Dasar akan diprioritaskan terlebih dahulu.
Program akademik di Institut Teknologi Sumatera yang dikaji dan direncanakan akan didasarkan pada pertimbangan bahasan di atas. Hal ini mencakup Program Studi (Prodi) yang akan dibuka,  program riset dan inovasi yang direncanakan, termasuk pengembangan Innovation & Techno Park. Program Studi di ITERA akan dibuka secara bertahap dan direncanakan mempunyai sejumlah program studi.
Pengelompokan berdasarkan jurusan:
1. Jurusan Sains:
A. Prodi Fisika (sudah dimulai pada tahun akademik 2012/2013)
B. Prodi Kimia (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
C. Prodi Matematika (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
D. Prodi Biologi (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
E. Prodi Farmasi (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
2. Jurusan Teknologi Sumberdaya Kebumian:
A.Prodi Teknik Geofisika (sudah dimulai pada tahun akademik 2012/2013)
B. Prodi Teknik Geologi (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
3. Teknologi Infrastruktur dan Kewilayahan:
A.Prodi Perencanaan Wilayah Kota (sudah dimulai pada tahun akademik 2012/2013)
B. Prodi Teknik Geomatika (sudah dimulai pada tahun akademik 2012/2013)
C. Prodi Teknik Sipil (sudah dimulai pada tahun akademik 2013/2014)
D. Prodi Teknik Lingkungan (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
E. Prodi Teknik Arsitektur (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
4. Jurusan Teknologi Industri:
A. Prodi Teknik Elektro (sudah dimulai pada tahun akademik 2012/2013)
B. Prodi Teknik Informatika (sudah dimulai pada tahun akademik 2013/2014)
C. Prodi Teknik Industri (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
D. Prodi Teknik Kimia (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
E. Prodi Teknik Mesin (direncanakan dibuka pada tahun akademik 2016/2017)
untuk tahun 2018 ITERA  akan membuka  7 program studi baru yakni
  1. Program Studi Kimia
  2. Program Studi Teknik Kimia
  3. Program Studi Teknik Fisika
  4. Program Studi Teknik Kelautan
  5. Program Sudi Farmasi
  6. Program Studi Sains Atmosfer dan Keplanetan
  7. Program Studi Biosistem
untuk informasi lebih lengkap bisa dilihat di halaman resmi ITERA 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

ASRAMA ITERA

ASRAMA ITERA ITERA telah melakukan program pembinaan untuk mahasiswa baru di asrama mulai dari Angkatan 2017. ITERA menetapkan bahwa mahasiswa pendaftar Program  BIDIKMISI  yang berasal dari luar kota Bandar Lampung, baik dari jalur SNMPTN maupun jalur SBMPTN,  WAJIB  tinggal di Asrama TPB ITERA mulai bulan Agustus 2017 s.d. Mei 2018 sebagai bagian dari rangkaian pembinaan untuk mahasiswa TPB pendaftar BIDIKMISI. Setiap mahasiswa baru akan diwajibkan untuk mengikuti Program Pembinaan Asrama TPB ITERA. Akan tetapi, mengingat kapasitas asrama yang masih terbatas, mahasiswa  bukan pendaftar BIDIKMISI  ditentukan dengan skala prioritas sebagai berikut: Prioritas 1: Mahasiswa baru ITERA yang berasal dari luar provinsi Lampung dan masuk ke dalam UKT Gol I, II, & III. Prioritas 2: Mahasiswa baru ITERA yang berasal dari provinsi Lampung di luar kota Bandar Lampung dan masuk ke dalam UKT Gol I, II, & III. Prioritas 3: Mahasiswa baru ITERA yang berasal dari lu